6 Fakta Ledakan di Lokasi Nobar Debat Capres Kedua

Polisi memasang garis polisi di sekitar Parkir Timur Senayan usai terjadinya ledakan, Minggu (17/2/2019). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan

Ngelmu.co – Pada debat capres kedua ini, KPU menyediakan tempat bagi para pendukung Jokowi dan Prabowo yang ingin nonton bareng (nobar) debat. Lokasi nobar debat pendukung capres dilempar bahan peledak.

Berikut adalah beberapa fakta dari ledakan di lokasi nobar debat capres:

1. Lokasi Nobar Debat

Lokasi nobar debat capres yang disediakan KPU berada di kawasan Parkir Timur Senayan. KPU menyediakan dua lokasi berbeda untuk pendukung Jokowi dan Prabowo. Adapun jarak satu lokasi dengan lainnya sekitar 200 meter.

2. Lokasi Ledakan

Jarak lokasi nobar debat pendukung capres satu dengan lainnya sekitar 200 meter. Sedangkan, lokasi ledakan berada di median jalan dari lokasi para pendukung capres nobar.

3. Ledakan Berasal dari Petasan

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Gatot Eddy Pramono menyebut bahwa suara ledakan di lokasi nobar berasal dari suara petasan, bukan bom. Pihak kepolisian menyatakan bahwa mereka sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut.

4. Tak Ada Korban Jiwa

Pihak kepolisian juga menyatakan tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Selain itu, menurut polisi, tak ada korban metari juga yang diakibatkan ledakan yang terjadi.

5. Terduga Pelaku Melempar Bahan Peledak dari Dalam Mobil

Terduga pelaku dikatakan seorang saksi melemparkan benda dari dalam mobil dan kemudian, ledakan pun terjadi.

6. Diduga Pelempar Bahan Ledakan Bertanya Lokasi Nobar

Diduga, sebelum melempar bahan peledak, terduga pelaku sempat bertanya lokasi pendukung capres. Hal itu diungkapkan oleh pendukung capres nomor urut 01, Tina.

“Dia dari mobil tanya, ini lokasi pendukung apa bu?” kata saksi Tina, di lokasi, Minggu (17/2), dikutip dari Kumparan.