Berita  

76 Lab di DKI Siapkan Tes PCR 8 Kali Lipat Standar WHO

Ngelmu.co – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, berkolaborasi dengan 76 jejaring laboratorium dalam rangka menyiapkan testing swab Polymerase Chain Reaction (PCR).

Di mana Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menyebut kemampuan tes PCR tersebut, mencapai delapan kali lipat dari standar Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

“Kemampuan testing PCR DKI Jakarta adalah 8x lipat standar WHO,” tuturnya, melalui akun Instagram, @aniesbaswedan, Selasa (15/12).

Dalam sepekan terakhir, sudah 84.004 orang yang menjalani tes tersebut.

“Ini hasil kolaborasi 76 jejaring laboratorium di Jakarta,” kata Anies.

“Mereka menjadi salah satu ujung tombak 3T (testing, tracing, treatment) di dalam menghadapi wabah COVID-19,” imbuhnya.

Tak lupa, Anies, pun mengapresiasi semua pihak yang telah bekerja luar biasa selama pandemi COVID-19 melanda Tanah Air, terutama di Ibu Kota.

“Apresiasi setinggi-tingginya,” ujar Anies.

“Begitu besar amanah yang dititipkan kepada Bapak/Ibu semua,” sambungnya.

Anies, juga mengingatkan agar mereka senantiasa menjaga stamina, kesehatan.

“Supaya tetap memberikan karya yang prima dalam masa pandemi ini. Insya Allah, kita semua diberkahi kesehatan,” pungkasnya.

Baca Juga: Gubernur Anies Terpilih Jadi Wakil Ketua Komite Pengarah C40

Dinas Kesehatan DKI, menyebut ke-76 jejaring laboratorium yang ada telah memenuhi persyaratan dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI.

“Melalui Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 9.487 Tahun 2020 tentang Jejaring Laboratorium COVID-19.”

Adapun dari ke-76 jejaring laboratorium tersebut, 16 di antaranya memberikan pelayanan gratis.

“Pemeriksaan swab wajib melalui fasilitas pelayanan kesehatan di DKI Jakarta, dalam rangka tracing kontak maupun follow up perawatan.”

Berikut daftar ke-76 jejaring laboratorium tersebut: