Berita  

Final, KAMI Segera Deklarasikan Maklumat ke Seluruh Indonesia

Deklarasi Maklumat KAMI

Ngelmu.co – Setelah melewati diskusi cukup panjang, akhirnya rumusan maklumat yang akan diperjuangkan oleh Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI), rampung. Seperti disampaikan Said Didu, lewat akun Twitter pribadinya, @msaid_didu, dikutip Ngelmu, Rabu (12/8).

“Alhamdulillah, rumusan maklumat yang akan dibacakan saat deklarasi Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI), telah selesai di-finalkan,” cuitnya.

“Setelah diskusi cukup panjang dan alot. Insya Allah, saatnya (maklumat) akan dibacakan pada deklarasi KAMI, di seluruh Indonesia. Bismillahirrahmanirrahim,” sambung Said Didu.

Pada kesempatan itu, nampak hadir sejumlah tokoh dan aktivis, di antaranya Din Syamsuddin, Gatot Nurmantyo, Ichsanuddin Noorsy, Sobri Lubis, Eggy Sudjana, Lieus Sungkharisma, hingga Adhie M Massardi.

Sebelumnya, pada Ahad (2/8) lalu, Din Syamsuddin hingga Rocky Gerung; bersama tokoh lainnya, mendeklarasikan terbentuknya KAMI, di Fatmawati, Jakarta Selatan.

Dalam sambutannya, Din mengatakan, kapal besar Indonesia; goyang dan hampir karam.

Maka demi menyelamatkan Tanah Air, perlu gerakan; mengikhtiarkan jutaan keluarga yang mayoritasnya kehilangan pekerjaan di tengah pandemi.

“Menyelamatkan Indonesia adalah menyelamatkan dari oligarki, kleptokrasi, korupsi, dan politik dinasti,” kata Din.

Gerakan menyelamatkan Indonesia, sambungnya, adalah gerakan amar makruf nahi munkar, yang harus dilakukan setiap umat.

Perjuangan menyelamatkan menjadi berat, lanjut Din, karena lingkaran setan yang membuat tak tahu harus memulai dari mana.

Selengkapnya: Bersatu, Din Syamsuddin Hingga Rocky Gerung Bentuk Koalisi Selamatkan Indonesia