Indonesia Vs Thailand, Berikut Jadwal Final Piala AFF 2020

Jadwal Final Piala AFF
Foto: Instagram/pssi

Ngelmu.co – Timnas Indonesia yang berhasil mengalahkan Singapura di semifinal, akan berhadapan dengan Thailand di final Piala AFF 2020.

Skuad Garuda lebih dahulu merebut tiket ke final Piala AFF, setelah menyingkirkan Singapura dengan agregat 5-3.

Pertandingan leg kedua semifinal Indonesia vs Singapura, berlangsung pada Sabtu (25/12/2021) lalu.

Singapura harus mengakhiri pertandingan dengan delapan pemain, lantaran wasit mengeluarkan tiga kartu merah untuk mereka.

Akhirnya, Indonesia menyegel tiket final dengan menang 4-2; lewat perpanjangan waktu.

Sementara Thailand berhasil mendepak juara bertahan, Vietnam, dari semifinal; dengan agregat 2-0.

Thailand lolos ke final Piala AFF 2020, setelah bermain 0-0 di leg kedua, Ahad (26/1/2021) malam WIB.

The War Elephants merupakan tim paling sukses di Piala AFF. Mereka sudah lima kali menjadi juara.

Ini juga akan menjadi final kesembilan di Piala AFF, untuk Thailand.

Sementara bagi Indonesia, final Piala AFF mendatang adalah yang keenam kalinya.

Meski Indonesia belum pernah mengangkat trofi, bukan berarti kemungkinan juara di Piala AFF 2020 tidak ada.

Skuad Garuda akan berjuang habis-habisan di partai puncak; yang akan digelar dua leg.

Jadwal Final Piala AFF 2020

Leg 1, Indonesia vs Thailand akan bertanding di National Stadium, Kallang, Singapura.

Tepatnya pada Rabu, 29 Desember 2021, dengan kick off 19.30 WIB.

Leg 2, Indonesia vs Thailand juga akan bertanding di National Stadium, Kallang, Singapura.

Tepatnya pada Sabtu, 1 Januari 2022, dengan kick off 19.30 WIB.

Baca Juga: