Berita  

Jurnalis Detik dapat Ancaman Pembunuhan?

Jurnalis Detik Diancam Dibunuh

Ngelmu.co – Seseorang tak dikenal, diduga memberikan ancaman pembunuhan kepada seorang jurnalis media online, yakni detik.com. Pengancaman dilakukan melalui WhatsApp, Rabu (27/5) kemarin.

Dilansir Viva News, detik.com, sudah melaporkan kasus tersebut, ke Mabes Polri.

Pihaknya meminta, agar jurnalis yang bersangkutan, mendapat pengamanan dari kepolisian.

Berdasarkan kabar dari sumber, ancaman pembunuhan muncul, usai jurnalis tersebut, menulis pemberitaan soal Presiden Jokowi, membuka mal-mal di Bekasi.

Upaya konfirmasi kepada pihak kepolisian terkait berita ini, terus dilakukan. Namun, sejauh ini masih menunggu respons.

Kepala Human Capital PT Trans Digital Media, Nanang Supriyatna, pun belum bersedia menjelaskan lebih lanjut perihal kabar yang melibatkan jurnalisnya.

“Belum ada perkembangan informasinya sejauh ini. Nanti kami informasikan kembali ya, Mas,” ujarnya kepada Viva, melalui sambungan telepon.

Baca Juga: Soal Kunjungan Jokowi, Pemkot Bekasi Klarifikasi: Cek Persiapan New Normal

Tetapi sumber dari dalam detik.com, telah membenarkan adanya ancaman pembunuhan, terhadap salah satu jurnalisnya.

Sementara dilansir Suara, Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Argo Yowono, mengaku belum mengetahui adanya laporan tersebut.

“Dicek, ya,” tuturnya, saat dikonfirmasi, Rabu (27/5).

Hingga berita ini diunggah, jurnalis yang bersangkutan belum memberikan keterangan.

Tetapi diinformasikan, ancaman yang diterima, berkaitan dengan peliputan agenda kunjungan Presiden Jokowi, ke Summarecon Mall Bekasi, Jawa Barat, Selasa (26/5).

Ketika meliput kegiatan itu, yang bersangkutan, disebut mendapat perlakuan intimidatif, hingga identitasnya disebar di media sosial.