Klarifikasi Perusahaan Game ‘Hago’ Setelah Iklannya Dianggap Melecehkan Guru

Ngelmu.co – Perusahaan game Hago memberikan klarifikasi terkait kontroversi yang terus berdatangan atas munculnya iklan yang mereka buat. Sebab dalam iklan tersebut, memperlihatkan sosok seorang guru yang menghukum salah satu siswa di depan kelas.

Namun, guru yang juga nampak ditakuti oleh siswa lainnya, justru tidak marah saat seorang siswa datang terlambat. Bahkan, ia justru membawakan tas anak muridnya itu, dan mempersilakan siswa yang telat untuk duduk, sembari membungkukkan badan.

Di akhir adegan, diketahui guru itu tidak bisa marah dengan murid yang terlambat, karena ia merupakan sosok ‘panutan’ sang guru dalam bermain game online.

Itulah alasannya mengapa iklan tersebut mendapat kecaman dari warganet. Karena mereka mengaku kecewa dengan tema tak mendidik yang dipilih oleh pihak Hago.

Tetapi seorang warganet Rina Maruti yang sempat menyampaikan kekecewaannya melalui media sosial Facebook, mengaku sudah dihubungi oleh tim manajemen Hago.

Rina mengatakan jika manajemen Hago telah memberikan pernyataan yang berisi permintaan maaf, serta menarik iklan tersebut dari televisi pun akun media sosial resmi mereka.

Klarifikasi Game Online

Alhamdulillah wa syukurillah, kegundahan terjawab sudah dengan cepat. Tadi sore saya di inbox oleh seseorang yang bikin saya deg-degan, karena berkaitan dengan postingan saya kemarin yang cukup rame itu.

Deg-degannya karena tadinya saya takut diancam atau ada perlakuan yang tidak mengenakkan bagi saya, ternyata ketakutan itu tidak beralasan. Inbox itu dari perwakilan perusahaan game online yang kita viralkan itu. Alhamdulillah mereka merespon dengan cepat, sangat kooperatif untuk mengklarifikasi dan meminta maaf atas kelalaiannya dalam membuat iklan yang tidak pantas.

Permohonan maaf beliau sampaikan dengan melampirkan surat resmi dari perusahaan, dan menyatakan bahwa IKLAN GAME ONLINE tersebut SUDAH DICABUT di semua stasiun TV. Pihak perusahaan menyatakan akan melakukan perbaikan-perbaikan lagi agar tidak merugikan pihak lain.

Surat tersebut saya lampirkan di sini, sesuai dengan kesepakatan kami tadi, dan saya mohon juga bantuan teman-teman untuk menyebarkan lagi ke masyarakat bahwa, pihak game online sudah meminta maaf secara resmi. Secara pribadi saya juga mengucapkan terima kasih yang tak terhingga atas bantuan teman-teman yang sudah membagikan tulisan saya itu sehingga bisa dibaca oleh pihak yang seharusnya.

Alhamdulillah perjuangan kita membawa hasil, sekali lagi mohon bantuannya ya untuk membagikan pernyataan klarifikasi ini. Berkah Ramadhan terlimpah bagi kita semua dalam rangka menyelamatkan anak-anak kita dan bangsa ini dari berbagai hal negatif.

Sementara untuk isi surat pernyataan dari Hago, adalah sebagai berikut:

PERNYATAAN RESMI BERKAITAN DENGAN KONTEN IKLAN HAGO

Pelajaran Berharga Untuk Melangkah ke Depan

13 Mei 2019, Kami mendengar Anda, terima kasih untuk masukannya, dan kami meminta maaf. Tidak ada niat dari kami beserta tim untuk menggambarkan suatu profesi dengan tidak sepantasnya. Konten terkait sudah kami hapus dari seluruh kanal resmi kami dan kami akan melakukan evaluasi proses internal sehingga hal tersebut tidak terjadi lagi di masa mendatang.

Ide dari iklan ini adalah menggambarkan bahwa bermain game dapat membantu semua orang, dari berbagai latar belakang untuk membangun hubungan dan interaksi sosial yang menyenangkan. Kami sadar, pesan ini tidak tersampaikan secara baik.

Seiring dengan berkembangnya perusahaan, ada kalanya kami melakukan kesalahan dan kami akan belajar dari pengalaman tersebut. Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak terkait, terutama masukan dari publik, yang membantu kami untuk terus belajar menjadi lebih baik guna mampu memberikan pengalaman terbaik kepada pengguna

Cyra Capanzana, Hago Business Development Director for SEA