Politisi PDI Perjuangan: Penembakan di Masjid Selandia Baru Jangan Dipolitisasi

 

Politisi PDI Perjuangan Nico Siahaan mengutuk keras Tragedi Selandia Baru. Selain itu, pria yang dikenal sebagai selebritis itu juga meminta agar peristiwa tersebut tak dipolitisasi dengan memanfaatkan momen pemilu 2019.

“Kita semua berduka dan mengutuk keras kejadian tersebut. Tapi di tengah hiruk pikuk politik saat ini, saya berharap kasus ini tidak dipolitisasi,” ujar anggota Komisi 1 DPR RI ini di Bandung, Jawa Barat, Sabtu, 16 Maret 2019 seperti dikutip Viva.

Tak cuma itu, Nico juga mengimbau masyarakat untuk tidak menyebarkan video penembakan ke segala bentuk akun media sosial. “Teror itu menciptakan ketakutan. Jadi mari kita berhenti mem-posting video yang justru malah mengkampanyekan ketakutan,” katanya.

Menurut Nico, penembakan yang menewaskan 49 orang tu sangat keji dan menciderai nilai-nilai kemanusiaan.

“Penembakan di dua masjid di Selandia Baru sangat keji dan mencederai nilai-nilai kemanusiaan. Otoritas Selandia Baru harus segera mengusut tuntas,” katanya.