Berita  

Viral, Ketulusan Pegawai Resto saat Berbagi Kebahagiaan ke Pengendara Ojol

Pegawai Luberground Ojol

Ngelmu.co – Media sosial–TikTok, Instagram, hingga Twitter–ramai membicarakan ketulusan pegawai resto Luberground [yang berada di Jalan Braga, Bandung, Jawa barat] saat berbagi kebahagiaan kepada pengendara ojek online (Ojol).

Akun TikTok resmi, @luberground.id, pada Ahad (11/7) lalu, mengunggah video terkait.

Saat menulis berita ini, Ngelmu, melihat video tersebut telah ditonton lebih dari 8 juta kali.

Berikut sikap pegawai Luberground, serta respons pengendara ojol, yang membuat banyak warganet terenyuh.

“Halo, Bapak, selamat sore. Smiley Bucket, ya?” tutur pegawai resto di awal kedatangan pengendara ojol.

“Ini untuk pesanannya, Bapak. Hujan-hujanan, ya?” ujarnya lagi, ketika memberikan pesanan.

Pengendara ojol lebih fokus kepada makanan yang harus segera ia antar ke pemesan, “Sudah aman ini?”

“Sudah, Bapak,” jawab pegawai resto. “Makasih, ya,” jawab si Bapak, sembari bergegas.

“Mohon ditunggu sebentar, Bapak,” pinta pegawai tersebut. “Mungkin ada yang bisa kita bantu untuk bikin Bapak senang hari ini?”

“Bapak boleh pesan yang ada di menu untuk keluarga,” tuturnya lagi.

“Berapa itu? Bayar?”

“Enggak, Bapak. Ini gratis dari kita, buat bikin Bapak senang hari ini.”

“Kalau yang buat anak apa?” tanya pengendara ojol yang juga menyita perhatian warganet.

“Donat paling Bapak, kalau untuk anak kecil? Burger juga bisa kalau Bapak mau.”

“Boleh-boleh,” jawab si Bapak.

“Mohon ditunggu sebentar, ya,” kata pegawai resto.

“Makasih, ya.”

“Iya, sama-sama, Bapak. Gimana harinya, Bapak? Banyak orderannya?”

“Agak sepi orderan.”

“Agak sepi?”

“Iya.”

“Tapi lancar-lancar saja, Bapak, sejauh ini?”

“Alhamdulillah, sih.”

“Makasih Bapak, sudah selalu semangat buat mengantar makanan dari kita. Sehat selalu, ya, Bapak.”

“Aamiin.”

“Bapak boleh ditunggu dulu sebentar, ya,” pinta pegawai resto yang beberapa saat kemudian mengantar ‘hadiah’ untuk pengendara ojol.

“Halo Bapak, selamat sore, ini untuk pesanannya tadi. Semoga harinya menyenangkan, ya, Bapak.”

“Makasih banyak, ya, Teh, ya. Jazakallah khairan.”

“Makasih Bapak, hati-hati di jalan,” tutup pegawai resto ke pengendara ojol.

@luberground.idReply to @heyyjimm yuk saling support terus🤗 #kindness #spreadhappiness #smile♬ original sound – Luberground

Baca Juga:

Viral dan Tuai Apresiasi

Video singkat itu pun langsung viral, dan menuai apresiasi dari berbagai pihak.