Berita  

Ahok Bakal Jadi Bos BUMN, PA 212 Pertanyakan Rekam Jejak

Ngelmu.co – Ketua Umum Persaudaraan Alumni (PA) 212, Slamet Ma’arif, mempertanyakan rekam jejak mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok, yang dikabarkan akan segera menduduki kursi penting di salah satu BUMN.

PA 212 Pertanyakan Rekam Jejak Ahok

Jika benar adanya, ia menyayangkan kebijakan yang berjalan di pemerintahan Presiden Joko Widodo, karena Ahok, kata Slamet, pernah terlibat kasus penodaan agama, tahun 2017 silam.

“Apa di Indonesia enggak ada lagi orang yang track record-nya baik, sopan, tidak kasar, tidak terindikasi korupsi?” tuturnya, seperti dilansir CNN, Kamis (14/11).

Namun, karena bukan bagian dari BUMN, maka Slamet mengaku, pihaknya tidak berencana menolak melalui aksi unjuk rasa.

“Kan kita bukan karyawan BUMN, biarkan saja nanti karyawannya yang menolak,” pungkasnya.

Baca Juga: Bertemu Erick Thohir, Ahok Bakal Jadi Bos BUMN?

Baca Juga: Luhut Dukung Ahok Jadi Bos BUMN

Sebelumnya, Ahok dikabarkan akan menduduki kursi pimpinan di salah satu perusahaan BUMN.

Kabar itu beredar, selepas Ahok menemui Menteri BUMN, Erick Thohir, di Kantor Kementerian BUMN, Rabu (13/11) kemarin.

Berlangsung selama 1,5 jam, Ahok mengaku, pertemuannya dengan Erick, banyak membahas soal perusahaan BUMN.

Intinya, kata Ahok, Erick meminta dirinya terlibat untuk mengurus salah satu perusahaan pelat merah itu.

“Saya cuma diajak untuk masuk di salah satu BUMN. Kalau untuk bangsa dan negara, saya pasti bersedia,” kata Ahok, Rabu (13/11).

“Apa saja boleh, yang penting bisa bantu negara,” tegasnya.