Berita  

Pedagang Baju Bekas di Gedebage, Acungkan Pisau ke Pembeli

Pedagang Gedebage Pisau Pembeli

Ngelmu.co – Sebuah rekaman video yang menunjukkan pengancaman menggunakan pisau, viral di berbagai media sosial.

Perekam yang merupakan seorang wanita, mengaku menerima ancaman dari seorang pria; pedagang baju bekas di kawasan Pasar Gedebage, Kota Bandung.

Pengakuan perekam, ia pergi ke Pasar Gedebage pada 10 April 2023 untuk mencari pakaian bekas yang bisa dijual kembali.

Singkatnya, ia kemudian bertemu dengan pelaku yang menawarkan barang jualannya.

Komunikasi antara korban dengan pelaku, berjalan sejak 12 April 2023. Lalu, pada 14 April, pelaku langsung meminta uang.

Dalih, kata korban, supaya barangnya bisa disimpan terlebih dahulu di lapak milik pelaku.

Korban pun kemudian mentransfer uang senilai Rp3,5 juta ke pelaku.

“Dia juga menakut-nakuti, kalau barangnya sisa satu lagi,” jelas korban.

Sampai akhirnya pada 15 April 2023, korban merasa aneh dengan keputusan pelaku.

Korban menyebut pelaku malah menjual satu bal pakaian bekas yang sebelumnya, sudah ia beli.

Lantas, korban meminta agar uangnya kembali ditransfer ke rekeningnya.

Namun, saat meminta uangnya kembali, pelaku masih menjanjikan barang yang dipesan korban bakal datang.

Korban masih mencoba percaya kepada pelaku.

Sampai pada 16 April 2023, pelaku malah kembali meminta uang kepada korban.

Dalihnya, supaya barang yang dipesan korban bisa diamankan terlebih dahulu, supaya tidak dijual ke orang lain.

Mulai merasa aneh, korban pun meminta pertolongan ayahnya, agar menelepon pelaku.

“Akhirnya, jam 12.44 siang, pelaku ini ditelepon sama ayah, perihal menanyakan barang doang,” kata korban.

“Tapi ia malah marah-marah dan mengancam pembunuhan. Kita punya semua bukti chat, transfer, sampai mengancam di chat juga banyak,” jelasnya.

Baca juga:

Korban kemudian memutuskan untuk mendatangi lapak pelaku untuk menagih uangnya.

Namun, bukannya mendapatkan kembali uangnya, pelaku malah mengacungkan pisau ke arah korban sembari melayangkan ancaman.

Aksi pelaku direkam oleh korban pun viral di media sosial. Di sana tampak jika rekan pelaku, berupaya menenangkan pelaku dan menyuruh korban pulang.

Atas hal yang dialaminya, korban pun melapor ke Polres Cimahi yang dekat dengan tempat tinggalnya.

Namun, saat hendak membuat laporan, korban mengaku disuruh untuk mendatangi pelaku oleh pihak kepolisian.

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Panyileukan AKP Kurniawan, menegaskan jika sejak video pengancaman viral, pihaknya langsung mendatangi Pasar Cimol Gedebage.

Ia membenarkan jika korban merupakan warga Cimahi.

“Kita sudah monitor sejak Kamis, 11 Mei, malam. Korbannya juga orang Cimahi, sudah saya komunikasi,” akuan Kurniawan, Jumat (12/5/2023).

Namun, saat anggota Polsek Panyileukan mendatangi Pasar Gedebage, pelaku sudah tidak berada di tempat.

Teranyar, Kapolrestabes Bandung Kombes Budi Sartono, mengatakan, “Untuk kasus Pasar Cimol Gedebage, tersangkanya sudah diamankan.”

Meski belum menjelaskan secara detail mengenai identitas pelaku. Budi mengaku, “Sudah diamankan di Polsek. Nanti ekspos kasusnya dengan Kapolsek.”