Berita  

Resmi Dilantik Jokowi, Megawati di BPIP Tak Pindah Posisi

Jokowi Megawati BPIP

Ngelmu.co – Posisi Megawati Soekarnoputri di Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), tidak berpindah.

Presiden Joko Widodo (Jokowi), kembali melantiknya untuk menduduki kursi Dewan Pengarah BPIP.

Bukan hanya Megawati, Jokowi juga melantik Yudian Wahyudi sebagai Kepala BPIP periode 2022-2027.

Baca Juga:

Pelantikan Kepala BPIP dan Dewan Pengarah BPIP, berlangsung di Istana Negara, Jakarta Pusat, Selasa (7/6/2022).

Lagu Indonesia Raya terdengar mengawali acara pelantikan yang berjalan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat tersebut.

Setelahnya, acara pun berlanjut dengan pembacaan Keputusan Presiden mengenai pengangkatan Kepala BPIP dan Dewan Pengarah BPIP.

Jokowi memimpin pembacaan sumpah jabatan, dan kemudian para pejabat yang dilantik mengikutinya:

Demi Allah, saya bersumpah, bahwa saya akan setia menghayati dan mengamalkan Pancasila, dalam menjalankan tugas sehari-hari.

Bahwa saya, akan setia kepada UUD Negara RI Tahun 1945, serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya.

Demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara.

Bahwa saya, dalam menjalankan tugas jabatan, akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja, dengan sebaik-baiknya, dengan penuh rasa tanggung jawab.

Sepuluh orang mengikuti pembacaan sumpah jabatan tersebut, di antaranya:

1. Kepala BPIP Yudian Wahyudi;
2. Wakil Kepala BPIP Karjono;
3. Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Dewan Pengarah BPIP;
4. Try Sutrisno sebagai Wakil Ketua Dewan Pengarah BPIP;
5. Wisnu Bawa Tenaya sebagai Sekretaris Dewan Pengarah BPIP; dan yang lainnya sebagai anggota Dewan Pengarah BPIP:
6. Said Aqil Siroj;
7. M Amin Abdullah;
8. Andreas Anangguru Yewangoe;
9. Sudhamek;
10. Rikard Bagun.