Berita  

Suasana Salat Idulfitri di JIS yang Tumpah Ruah

Suasana Salat Idulfitri di JIS yang Tumpah Ruah

Ngelmu.co – Pada Senin, (2/5/2022) pagi, Jakarta International Stadium (JIS) dipadati dengan puluhan ribu jamaah yang hendak melaksanakan salat Idulfitri.

Gelaran salat Id tersebut, adalah yang pertama kali dilakukan di stadion yang baru selesai dibangun dan soft lanching di April lalu.

Meski yang pertama kalinya digelar di tempat tersebut, tapi masyarakat sangat antusias. Sebagaimana yang dibagikan oleh pengguna Twitter @herricahayadi.

“Shalat #Ied di Jakarta International Stadium (JIS) pecah ini. Rame, macet, dan orang-orang joyful semua. Banyak yang jalan kaki, seragam couple/keluarga, tumpah-ruah. Animonya tinggi. Warga JKT ✊.”

Lalu lintas memang sempat tersendat karena banyak warga yang parkir di pinggir jalan. Kendati demikian, Herriy Cahayadi mengatakan bahwa orang-orang tersebut sangat santai.

“Dari jalan menuju JIS udah macet karena banyak mobil parkir. Arah ke stadion juga macet karena mobil pelan jalannya + jamaah yang cukup makan jalan. Tapi seru dan santa aja orang-orang,”

Di sana, tersedia dua lokasi salat. Yakni di bagian atas dan di bawah. Pihak penyelenggara juga memberikan jalur yang berbeda bagi pria maupun wanita.

“Pintu masuk barat. Ada 2 loaksi shalat, di atas & di bawah. Perempuan & laki-laki beda jalur,”

Masyarakat yang hadir untuk melaksanakan salat Id di JIS sangat antusias dan bangga, terlebih ketika Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memberikan sambutan.

“Orang-orang tepuk tangan meriah. Seperti; bangga. Sepanjang sambutannya, masyarakat terus tepuk tangan.”

Selain itu, di lokasi juga tersedia food truck gratis untuk para jamaah dari Aksi Cepat Tanggap (ACT).

“Si yang gak pernah absen agenda umat @ACTforHumanity dengan Food Truck gratis bagi jamaah. Sepertinya ada ratusan lebih jamaah yang dapat nasi boxnya.”

Herriy berharap, siapapun yang terlibat di dalamnya, semoga menjadi saksi karena memudahkan orang-orang untuk bersujud di sana.

“Siapapun yang terlibat dalam perencanaan dan perealisasi momen shalat #Eid di JIS ini, tabik! Semoga jd saksi Anda-Anda memudahkan orang untuk bersujud di sini: nama-Nya disebut; dan orang-orang berbahagia karena ini semua. Sekali lagi tabik, para pemimpin!”

Respons Warganet

Cuitan tersebut pun dibanjiri respons dari warganet lainnya. Mereka turut merasa bangga.

@garinrrr: “Ngelilatnya jadi ikutan senang sih, fasilitasnya bagus, orang-orangnya kelihatan tertiba. Semoga gak ada tangan-tangan orang gak bertanggungjawab,”

@pf0rpunten: “Tadi shalat #Ied di JIS! MasyaAllah keren bangett,”

@RizZamr245: “Dari jauh saya merasakan kebanggaan warga Jakarta Ramadhan tahun ini sangat kental dengan kemenangan dan kebahagiaan,”

@tajwidfess:MasyaAllah Tabarakallah, semoga kita termasuk umat-umat yang senang bahagia melihat hal ini. Bukan termasuk golongan fasik lagi munafik kepada agama sendiri. Aamiin ya Rabb,”

Baca Juga: Salat Id di JIS, Anies Baswedan: Momen yang Bersejarah