Akan Dipolisikan, Ini Tanggapan Inisiator #2019GantiPresiden

Ngelmu.co, JAKARTA – Inisiator Gerakan #2019GantiPresiden Mardani Ali Sera akan dipolisikan oleh relawan Pro Jokowi. Politisi yang murah senyum ini dinilai pendukung Jokowi akan melakukan makar terhadap NKRI bersama dengan eks Juru bicara HTI Ismail Yusanto.

Relawan Pro Jokowi yang akan melaporkan adalah LBH Almisbat Lembaga Bantuan Hukum Aliansi Masyarakat sipil Untuk Indonesia Hebat (LBH Almisbat).”Nanti siang, sekitar jam 1-an,” kata Pengacara Publik LBH Almisbat, Komarudin seperti dikutip dari CNNIndonesia, Rabu (12/9/2018).

Bukti yang akan diserahkan adalah potongan video yang tengah viral. Dalam video tersebut ada sosok Mardani Ali Sera, Ismail Yusanto dan seorang sosok lainnya yang tidak melontarkan pernyataan.”Bismillah hirohman nirohim, 2019 ganti presiden,” kata Mardani dalam video itu.

Kemudian Ismail Yusanto langsung mengatakan, “ganti sistem.”

Sebulan sebelumnya, 4 Agustus 2018, Mardani Ali Sera telah menjawab soal video ini di media sosialnya.

“Saya banyak diundang berbagai forum. Yang ini saya diundang dalam forum kajian keumatan membahas sistem konstitusi, pemilu, pilpres, sistem parlementer/presidensial. Saya tetap Fokus #2019GantiPresiden. Adapun pernyataan mas Ismail Yusanto tentang ‘ganti sistem’ silakan tanya ke ybs,” ujar Mardani Ali Sera di akun twitternya pada 4 Agustus 2018 saat ditanya oleh pendukung Jokowi Ridlwan Habib atau yang lebih dikenal dengan panggilan Ridlwan Djogja.

https://twitter.com/MardaniAliSera/status/1025604486931214337?s=19

Ismail Yusanto dengan HTI nya kerap menggelar forum kajian membahas permasalahan Negara. nama-nama pendukung Jokowi seperti Ali Mochtar Ngabalin, Maruarar Sirait bahkan Wiranto pernah menjadi pembicara dalam forum kajian yang digelar HTI.