Gempa Bumi Mengguncang Kepulauan Mentawai

Ilustrasi Gempa Bumi

Ngelmu.co – Bumi Indonesia belum berhenti bergejolak. Gempa masih terus menghantam wilayah bumi pertiwi. Dini hari ini, tanggal 2 Januari 2019, pukul 03:24:39 WIB, gempa dengan kekuatan 4,8 SR mengguncang Kepulauan Mentawai. Padahal sebelumnya, pada 2 Januari 2019, pukul 00.25.35 WITA, gempa mengguncang Rotendao, Nusa Tenggara Timur.

Dari cuitan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), diketahui bahwa pusat gempa berada di laut, 56 km di sebelah tenggara Kepulauan Mentawai. Kedalaman gempa pada 39 Km. Guncangan dari gempa tersebut dirasakan (MMI) II Tua Pejat.

Baca juga: Rotendao NTT Dihantam Gempa Bumi 5,2 SR

Sampai berita ini dirilis, belum diketahui dampak dari guncangan gempa bumi tersebut.