Berita  

Tagar Madam Bansos Jadi Trending Topic

Tagar Madam Bansos Jadi Trending Topic

Ngelmu.co – Kasus bantuan sosial masih terus ditelusuri usai tertangkapnya Mensos Juliar Batubara. Setelah sebelumnya sempat heboh sosok ‘Anak Pak Lurah’, kini muncul sosok baru yang menjadi trending topik di Twitter, yakni ‘Madam Bansos’.

Sebagaimana yang Ngelmu pantau dari Twitter, hastag tersebut muncul lantaran sebuah berita yang dirilis oleh Koran Tempo edisi 19 Januari 2021, yang berjudul ‘Jatah Madam Bebas Potongan’.

Dalam berita tersebut, Tempo mengurai mengenai dugaan korupsi bantuan sosial Covid-19 yang menyeret nama Juliari Batubara.

Pada sebuah tangkapan layar sebuah grafis yang dibagikan oleh netizen, tampak seorang Ratu dengan kepala banteng yang sedang duduk si singgasananya.

Dalam grafis tersebut dijelaskan, bahwa KPK mendapati bahwa Juliari menerima suap sebesar Rp17 miliar dari pengusaha penyedia bantuan sosial. Uang itu disinyalir berasal dari potongan Rp10 ribu per paket.

Berdasarkan penelusuran Tempo dari beberapa pengusaha dan sumber yang mengetahui kasus ini, tidak semua penyedia bansos dikutip fee oleh Juliari. Jatah Herman dan Ihsan tidak dipotong fee Rp10ribu.

Jatah mereka tidak dipotong karena bagian dari ‘Madam’, sebuatan tersebut mengacu ke seorang petinggi elite PDI Perjuangan.

Hal ini tentu mengundang tanda tanya publik, mengenai siapakah sosok yang disebut sebagai ‘Madam’ itu?

Berikut tanggapan warganet soal Madam Bansos:

@versasusanty32: “Siapa tu?? Ujung-ujungnya ngendap juga tu seperti yang ude-ude #MadamBansos”

@Teungkutmj: “Kalau bicara soal #MadamBansos kira-kira siapa di balik kepala banteng ini,,, Madam Junior atau Madam Senior…?”

@aafuadi: “Siapa sih madam bansos?”

Baca Juga: Ketika Penilapan Bansos Diduga Turut Menyasar Jatah Para Difabel dan Jompo

Hingga berita ini diturunkan, tercatat sudah lebih 13 ribu cuitan terkait Madam Bansos tersebut.