Berita  

Tolong Dengar Jawaban Publik atas Pernyataan ‘Semua Masih Terkendali’

Luhut Covid Semua Masih Terkendali
Foto: YouTube/Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi RI

“Jika ‘terkendali’ ditanyakan kepada yang lagi giliran ronda, jawabannya, ya, tentang keamanan kompleks,” tuturnya.

“Perkara air galon rumah nomor 17 menipis, listrik rumah nomor 08 bunyi mulu, atau adik kecil di rumah nomor 45 lagi demam, tentu tidak masuk nomenklatur ‘terkendali’. Gak rumit, ‘kan, ya?” sambung Zen.

Ia, menjadi satu dari sekian banyak pihak yang ikut berjuang melawan pandemi Covid-19.

Bukan hanya melempar kritik kepada pemerintah, Zen, juga aktif berbagi informasi guna membantu sesama.

Negara Tak Pernah Minta Maaf

Kurator sekaligus pemrogram di Kinosaurus dan Flix Cinema, Alexander Matius, juga terdengar kecewa.

“Ingat selalu: negara tidak pernah minta maaf karena kematian dianggap cuma statistik,” ujarnya, Senin (5/7).

Sama dengan Zen, Matius juga bukan hanya mengkritik pemerintah. Ia aktif bergerak, membantu negerinya mengalahkan Covid-19.

“Teman-teman, kalau ada info vaksin, oksigen, donor plasma, ambulans, ketersediaan rumah sakit, lokasi isoman, boleh balas, ya,” cuitnya.

“Siapa tau kalau ada yang lewat, atau teman-teman mampir, bisa terbantu. Terima kasih,” sambung Matius.

Kacau Balaunya Koordinasi

Di sisi lain, pewarta foto yang turun meliput pada Senin (5/7) kemarin, menilai bahwa koordinasi yang berjalan di lapangan, kacau balau.

“Koordinasinya kacau balau,” twit pria bernama Bhagavad Sambadha.