Najwa Shihab Unggah Video Desember 2019, ‘Mbak Nana’ Trending di Twitter

Najwa Shihab Mbak Nana

Ngelmu.co – Najwa Shihab (Nana) mengunggah potongan video, saat ia tengah bicara dalam sebuah acara, pada pertengahan Desember 2019 lalu.

Kala itu, ia bicara tentang ‘bagaimana meyakinkan generasi muda untuk peduli dengan politik’.

Potongan video itu berisi kekhawatiran Nana, mengenai banyak hal di negeri ini.

“Dan kekhawatiran itu semakin nyata, hari-hari ini,” tulis Nana pada takarir unggahan Instagram-nya, Rabu (23/3/2022) kemarin.

Berikut isi pesan Nana kepada para mahasiswa yang hadir di acara 10th Talk #BINUSTVSatuDekade:

Dan yang lebih membahayakan sekarang, menurut saya adalah ketika kekritisan itu dianggap bukti tidak cinta negeri.

Menurut saya, yang berbahaya, kalau sudah ada sekelompok pandangan orang yang menilai, kalau kita bersuara keras, itu artinya kita tidak pro-kebaikan.

Ketika kata-kata baik disematkan hanya pada kelompok tertentu, dan yang tidak sama dengan orang itu, berarti tidak baik.

Itu menurut saya, yang harus kita cermati hati-hati.

Dan ketika ada upaya-upaya untuk mengembalikan lagi Indonesia, ke zaman sebelum reformasi, itu yang harus betul-betul kita waspadai.

Rasa-rasanya, tidak ada politisi yang se-berani hari-hari ini, lo.

Tiga-empat tahun yang lalu, mana ada yang berani bilang, ‘Presiden 3 periode’. Iya, enggak sih?

Mana ada yang berani bilang, ‘Sudah, rakyat enggak usah dikasih kesempatan untuk memilih langsung’?

Upaya-upaya itu ada, tapi dengan bangga bilang, ‘Kita mau presiden 3 periode, mengubah undang-undang dasar untuk itu’?

Rasa-rasanya, dulu enggak ada yang berani selantang itu, ya?

Dan bahwa sekarang mereka tidak malu untuk bicara seperti itu, itu yang harus diwaspadai.

@ngelmuco #NajwaShihab ♬ News / Truth Investigation / Investigation / Suspicion / Consideration(1013150) – A.TARUI

Video itu pun langsung beredar luas di berbagai media sosial. Twitter, salah satunya.

Sampai-sampai ‘Mbak Nana‘, menjadi salah satu trending di Indonesia, hingga Kamis (24/3/2022) ini.

Baca Juga:

Salah satu yang turut membagikan video Nana adalah pemilik akun @WidasSatyo.

Ia bilang, “Mbak Nana yang bilang gini, aku yang deg-degan.”

Pengguna Twitter lainnya pun menyahut. “Alhamdulillah, masih ada Mbak Nana, yang berani bersuara mewakili orang banyak,” kata @namaewaarie.