Berita  

Publik Menyayangkan Cara Jokowi Bagi-Bagi Sembako dari Mobil

Jokowi Bagi-Bagi Sembako dari Mobil

Ngelmu.co – Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali membagikan sembako. Kali ini, pembagian dilakukan di sekitar Jalan Raya Kedung Halang, Bogor, pada Ahad (26/4).

“Presiden Joko Widodo (@jokowi) kembali membagikan sembako. Kali ini sembako diterima warga di sepanjang Jalan Kedung Halang, Bogor Utara, Ahad, 26 April 2020, sekitar pukul 16.20 WIB,” demikian dilansir @OfficialiNewsTV.

Namun, publik justru kembali menyayangkan cara Jokowi bersama rombongannya, yang memberikan sembako dari mobil.

@yarham02: Kasihan masyarakat diperlakukan begini terus sama pemimpinnya. Padahal itu memang hak mereka. Sudah sewajarnya pemerintah memenuhi kebutuhan rakyatnya yang disuruh diam di rumah. Sampaikanlah hak mereka dengan baik, bukan dengan cara begini.

@JaritaKirana: Kasihan, seorang presiden enggak punya konsep merata dalam hal bantuan. Anehnya, kalo ngutang atas nama negara, giliran bantuan atas nama presiden. Terus bagiinnya dengan cara yang tidak menggambarkan seorang presiden, kepala negara gini. Dosa apa negeriku diberi pemimpin model gini.

@BYudhiarto: Sangat disesalkan, untuk Kepala Negara dan Kepala Pemerintahan, membagikan sembako dengan metode yang tidak sistematis. Semestinya, Presiden bisa mendelegasikan tugas pembagian sembako kepada Kementerian Sosial yang lebih kompeten.

@ulil_1107: Astaghfirullah, masih banyak jalan yang lebih baik jika memang niatnya membantu mereka Yang Mulai Bapak Presiden, mereka itu rakyatmu.

@UG_MoodyL: Masih begini-gini saja pola pencitraannya. Pejabat negara nomor satu, tidak perlu turun langsung menyalurkan bantuan, Pak. Ada gunanya, Bapak duduk di mobil sambil dadah-dadah seperti itu? Iseng kurang kerjaan atau apa? Bahkan rakyat jelata saja lebih rapi dalam memberikan bantuan di kondisi seperti ini.

@DemoscratoZ: Kalau seperti ini, apa PSBB masih berlaku? Pantas rakyat tidak mau diatur, wong pemimpinnya tidak bisa memberikan contoh yang baik dan benar.

Baca Juga: Jokowi Sebut Mudik dan Pulang Kampung Berbeda, Aktivis Bahasa Berduka

Diketahui, Jokowi bersama rombongan, melintas dari arah Kota Bogor. Kemudian pembagian sembako dilakukan dari dalam mobil iring-iringan presiden.

Sebelumnya, pada Jumat (10/4) malam, sekitar pukul 20.30 WIB, Jokowi, telah membagikan sembako di sekitar Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat.