Berita  

Tahlilan KH Hilmi Aminuddin Beredar di Grup Nahdliyin, Gus Rozaq Ucapkan Terima Kasih

Gus Rozaq Terima Kasih KH Hilmi Aminuddin

Ngelmu.co – Tahlilan dan doa bersama untuk almarhum KH Hilmi Aminuddin—salah satu pendiri Partai Keadilan Sejahtera (PKS)—beredar luas di grup-grup media sosial Nahdliyin.

Kabar tersebut, juga sampai kepada Ketua PW LPPNU Jawa Tengah, Abdul Rozaq (Gus Rozaq).

Ia pun berterima kasih, ketika mengulas kisah hidup Kiai Hilmi. Saat tak sedikit yang mengaku kaget, usai mengetahui, almarhum, menempa pendidikan agama, sejak usia enam tahun, tidak demikian dengan Gus Rozaq.

“Sebenarnya tidak perlu kaget. Fakta, di PKS banyak santri-santri tulen, mereka juga Nahdliyin,” tuturnya, seperti dilansir duta.co, Kamis (2/7).

“Bahkan, banyak perjuangan PKS, yang sejalan dengan NU. Misalnya penolakan RUU HIP, yang tengah heboh saat ini,” sambung Gus Rozaq.

“Kita perlu berterima kasih kepada Kiai Hilmi dan PKS,” imbuhnya lagi.

Lebih lanjut Gus Rozaq menyebut, banyak politisi PKS, yang ‘berdarah NU’.

“Seperti Kiai Mahmud Mahfudz. Beliau itu lama belajar di PP Tebuireng. Delapan tahun (1977-1985), waktunya dihabiskan untuk mengaji di Tebuireng,” ujarnya.

“Sekadar tahu, Kiai Mahmud ini, masih keponakan almaghfurlah KH Ustman (Jakarta), mantan Mustasyar PBNU, yang notabene besan almaghfurlah KH Wahab Chasbullah,” jelas Gus Rozaq.

Maka menurutnya, tak perlu heran jika kemudian budaya PKS, sama dengan NU.

“Mereka sama, banyak yang ahlussunnah waljamaah an-nahdliyah, juga tahlilan, tawassulan,” kata Gus Rozaq.

“Saya nanti juga ikut tahlil, ikut mendoakan Kiai Hilmi, semoga perjuangan beliau selama ini, menjadi amal soleh, diterima di sisi-Nya,” pungkasnya.

Diketahui, Kiai Hilmi, yang lahir di Indramayu, Jawa Barat, 27 Desember 1947, meninggal di Bandung, pada Selasa, 30 Juni, di usia 72 tahun.

Kamis (02/7) malam ini, akan digelar tahlilan dan doa bersama untuk pendiri gerakan dakwah di era 1980-1990-an itu.

Kiai Hilmi, sejak usia enam tahun, sudah memulai pendidikannya di Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang, Jawa Timur.

Selengkapnya: Kiai Hilmi Sosok Tawadhu yang Gigih Berjuang untuk Politik Islam