Berita  

Belva Devara: Ruangguru di Singapura Punya Saya Juga

Ruangguru Singapura Punya Belva Devara

Ngelmu.co – Adamas Belva Syah Devara menanggapi kabar terkait Ruangguru yang disebut sebagai perusahaan asing milik Singapura. Eks Stafsus Milenial Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu, menyampaikan penjelasan di kolom komentar Instagram pribadinya, @belvadevara.

Sebelumnya, pemilik akun @muhammad_hadian, mengajukan pertanyaan, “Mau nanya, benarkah investor Ruang Guru itu 99,99% dari Singapura?”

Belva pun menjawab, “Tidak benar ‘mayoritas dimiliki investor Singapura’. Ya, Ruangguru Pte Ltd. yang di Singapura, ya punya saya juga. Kami juga punya pegawai di Singapura,” demikain dikutip Ngelmu, Kamis (23/4).

“Selain Singapura, kami juga ada perusahaan Ruangguru lain dan ratusan pegawai di Vietnam dan juga Thailand. Semuanya punya saya, anak muda kebangsaan Indonesia,” sambung Belva.

Diketahui, Ruangguru merupakan salah satu perusahaan rintisan di bidang pendidikan, yang berada di bawah naungan PT Ruang Raya Indonesia.

Perusahaan yang didirikan pada April 2014 lalu, oleh Belva dan Muhammad Iman Usman, memicu kontroversi, karena kabar kepemilikan Ruangguru oleh investor Singapura.

Perusahaan ini juga mendapat kritik dari berbagai pihak, usai menjadi salah satu dari delapan platform dalam program Kartu Pra Kerja.

Posisi Belva yang saat itu masih menjabat sebagai Stafsus Milenial Presiden Jokowi, dinilai sarat akan konflik kepentingan.

Selengkapnya, baca: Mundurnya Belva Tak Serta-merta Tuntaskan Masalah Kartu Pra Kerja, dan Benarkah Ruangguru Perusahaan Asing Milik Singapura?