Kece! Usai Kampanye, PKS Olah Limbah APK Jadi Kerajinan Tangan

Ngelmu.co – Usai masa kampanye, biasanya Alat Peraga Kampanye (APK) akan terbuang sia-sia. Entah dijadikan alas duduk, tutupan barang tak terapakai, atau bahkan berakhir di tempat sampah. Namun, Ketua Bidang Ekuintek dan Lingkungan Hidup dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jakarta Selatan, yang biasa disapa Bang Bodi itu, lebih memilih untuk memanfaatkan limbah spanduk hingga baliho tersebut, menjadi benda yang bermanfaat.

“Pas Hari Bumi tanggal 22 April (kemarin), pas selesai kita melakukan kampanye, di mana sampah spanduk, baliho banyak menumpuk. Kita bisa memanfaatkan limbah tersebut untuk produk kreatif yang bermanfaat,” ujarnya, Senin (22/4).

Bang Bodi memberikan apresiasi kepada warga dan komunitas yang ikut serta mengubah limbah menjadi kerajinan tangan hingga mempunyai nilai jual. Sampah spanduk dan baliho itu diolah menjadi tas dengan hasil akhir yang sangat menarik.

“Dengan demikian, sampah tersebut tidak berakhir dan menumpuk di Tempat Pembuangan Akhir (TPA),” tandasnya.

Meskipun Bang Bodi menegaskan jika tidak semua spanduk dan baliho sisa kampanye bisa digunakan untuk bahan dasar kerajinan tangan, karena harus dipertimbangkan ketebalan, kekuatan, dan daya tahan airnya. Namun, setidaknya jumlah limbah APK bisa berkurang.

“(Dengan pemilihan tersebut) bahan spanduk dapat bertahan dalam jangka waktu yang lama dibandingkan plastik. Kita harus bisa menggabungkan antara sentuhan seni dan kreativitas untuk mengolah bahan-bahan bekas ini. Harapannya bisa menjadi produk yang menghasilkan uang. Selain mengirit modal bahan baku, juga bisa untuk mengurangi sampah,” ungkap Bang Bodi.